| No comment yet

4 Kunci Keberhasilan Perubahan

 

Kita semua pernah membuat sebuah komitmen untuk suatu perubahan.
Kita ingin lebih hemat, ingin lebih langsing, lebih sering berolahraga, lebih sukses menjual, dan seterusnya.
Dan seringkali kita gagal memenuhi komitmen itu. Entah kenapa tekad kita melemah, luntur. Kebiasaan lama mulai dilakukan kembali.

Perubahan yang diinginkan tidak berhasil.
Supaya komitmen untuk berubah bisa berhasil dan sukses dalam jangka waktu yang lama, berikut 4 kunci keberhasilan untuk melakukan perubahan:

1. Kelihaian

Lihailah dalam membuat suatu perubahan. Pikirkan tehnik-tehnik yang revolusioner agar perubahan terjadi dengan lebih segera. Manfaatkan bantuan dari orang-orang di sekitar kita, gunakan manajemen waktu yang efisien, dan olah berbagai sumber daya dengan efektif.
Pelajari beragam tips mengolah batin agar lebih siap untuk berubah. Perkuat komitmen dengan pemrograman pikiran diri sendiri dan mempengaruhi pikiran orang lain.

2. Kesabaran

Jangan terlalu berharap kita bisa berubah secara instan. Perubahan membutuhkan waktu. Alam telah menunjukkan itu lewat evolusi. Perubahaan yang bertahap. Bersabarlah.
Jika kita bersabar, perubahan yang diinginkan bisa diraih dan akan bertahan dalam jangka panjang. Pada akhirnya, konsistensi akan lebih menjamin hasil yang lebih baik daripada antusiasme yang meledak-ledak di awal-awal saja.

3. Kegigihan

Setelah bersabar, kita tingkatkan kesebaran dengan secara aktif gigih dalam bertindak. Lakukan segala hal yang bisa kita lakukan semampunya untuk menciptakan perubahan yang diinginkan.
Jangan pernah berhenti berusaha. Ketekunan akan membuahkan hasil seperti air yang lembut mampu melubangi batu yang keras dengan tetesan-tetesannya yang gigih.

4. Ketabahan

Dalam perjalanan kita untuk mencapai kesuksesan, untuk berhasil berubah sesuai komitmen awal kita, terdapat banyak halangan dan rintangan yang akan menjatuhkan semangat kita.
Seiring waktu berjalan, usaha kita akan diuji dan kekecewaan akan datang silih berganti. Motivasi akan meredup karena kegagalan-kegagalan yang ditemui. Tetaplah tabah.
Cari jalan lain, putar otak buat strategi baru. Tabahlah menghadapi masalah dan bangkitlah mencari solusi. Tabah dan terus proaktif.
Jika kita sudah menggunakan kelihaian, lalu bersabar dan meningkatkan kesabaran tersebut dengan kegigihan, maka ketabahan akan menyempurnakan upaya kita untuk mengadakan perubahan.
Perubahan yang sempurna membutuhkan 4 kunci: kelihaian, kesabaran, kegigihan, dan ketabahan.
Di antara komitmen dan tujuan kita, ada rencana tindakan. Dan tindakan-tindakan kita harus mengandung keempat elemen kunci untuk perubahan ini. Selamat beraksi!

Posting Komentar